Home / Bandar Lampung

Jumat, 31 Desember 2021 - 08:27 WIB

Ciptakan Suasana Kondusif, Polda Lampung Gelar Silaturahmi dengan Ustad Zaenul Arifin

 

Bandar Lampung-Polda Lampung melakuan silahturami dengan Ustad Zaenul Arifin Penasehat Perguruan Beladiri Lebah Putih (Binaan Khilafatul Muslimin).

Dalam kegiatan silaturahmi tersebut Polda Lampung diwakili oleh Kompol Talen Hapis. Menurutnya, maksud dan tujuan silahturahmi tersebut dalam rangka mengajak warga Khilafatul Muslimin untuk dapat menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif serta mematuhi prokes.

Ustad Zaenul yang bertempat tinggal di Dusun Karang Anom Desa Karang Sari Kecamatan Jati Agung Kabupaten Lampung Selatan mengucapakan terima kasih atas kunjungan silaturahmi di kediamannya tersebut.

Ustad Zaenul berharap silaturahmi ini tetap terjalin antara Polri dan Warga Khilafatul Muslimin.

Terkait dengan Penahanan terhadap pimpinan yakni Khalifah AQHB, Ustad Zaenul mengharapkan agar adanya kebijakan dari penyidik Polda Lampung untuk menangguhkan Penahanannya terhadap Khalifahnya serta Amir Wilayah Bandar Lampung Ustad Abu Bakar, karena faktor usia.

Baca Juga  Pj. Gubernur Lampung Dorong Universitas Lampung Untuk Menjadi Pelopor Generasi Unggul

Kompol Talen menghimbau kepada warga Khilafatul Muslimin  melalui Ustad Zaenul agar warga Khilafatul Muslimin tidak melakukan aksi massa dan tetap menjaga Situasi Kamtibmas dan mematuhi Prokes.

Ustad Zaenul bersedia untuk bersama sama menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif pasca penahanan Khalifahnya AQHB dan Amir Wilayah Bandar Lampung. Kunjungan silaturahmi tersebut juga dihadiri oleh Ustad Abu Qoyim.(Rls)

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Pandawa, GML dan WLC Beri Bantuan Korban Kebakaran di Kota KarangKebakaran

Bandar Lampung

Arinal -Sutono Maju Pilgub Lewat Jalur PDIP

Bandar Lampung

DPRD Kota Bandar Lampung Akan Panggil Dinas Pendidikan Terkait Koperasi Betik Gawi

Bandar Lampung

Belasan Randis Pemprov Disembunyikan di PKOR Way Halim, Ada Apa?

Bandar Lampung

Ini Jawaban Gubernur Saat Ditanya Dugaan Penarikan Dana Bantuan PIP SMKN 9

Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Sidang Paripurna Penyampaian LPJ Walikota Tahun 2023

Bandar Lampung

Pemprov Lampung Dorong Kolaborasi Dunia Usaha dan Masyarakat melalui Perda CSR

Bandar Lampung

35 Persen Mahasiswa UIN Raden Intan Lampung Mulai Lakukan PTM Terbatas