Home / Bandar Lampung

Jumat, 19 Juli 2024 - 12:36 WIB

Kepala Dinas PKPCK Lampung Sebut Program Bantuan Bedah Rumah Pemprov Tempat Sasaran dan Tak Ada Kerugian Negara

 

Bandar Lampung-
Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Cipta Karya Lampung (Dinas PKPCK) Thomas Edwin Ali Hutagalung, ST, S.E, M.M, memberikan klarifikasi dan tanggapan. Menurut Dinas PKPCK menanggapi ramainya berita yang beredar terkait LHP BPK RI tentang Bantuan Stimulan Mahan Sejahtera (BSMS) TA 2023.

Dalam klarifikasi Dinas PKPCK dalam siaran persnya secara umum dapat kami sampaikan sebagai berikut :

1. Dinas PKPCK sudah memberikan tanggapan secara resmi kepada BPK RI atas LHP nya terkait BSMS tgl 16 April 2024, dan juga telah melakukan tindak turun tangan ke lapangan untuk melengkapi kekurangan berkas yang di anggap perlu sebagai bagian dari administrasi pelaporan BSMS.

Baca Juga  Be Puan Maharani Berikan 500 Paket Sembako di Bandar Lampung

2. BSMS adalah kegiatan Bansos dengan tujuan memberikan batuan stimulan (pemacu/pendorong) berupa uang Rp 20juta dan pendampingan pengetahuan kepada masyarakat untuk berswadaya dengan dananya sendiri. bersama-sama dan gotong royong memperbaiki rumahnya dari tidak layak huni menjadi layak Huni

3. BSMS ini dilaksanakan berdasarkan peraturan gubernur (Pergub) Lampung No.60 tahun 2020 tentang pelaksanaan BSMS dan pondok wisata dan secara teknis pelaksanaannya sudah sesuai Pergub tersebut.

4. Secara keseluruhan, bantuan ini sudah 100% tersalurkan tepat sasaran, tepat tujuan dan termanfaatkan oleh penerima bantuan. Hal ini berarti bahwa program BSMS sudah membantu mengurangi jumlah rumah tidak layak huni di Lampung dan membantu masyarakat memperoleh rumah yang sehat, aman dan nyaman utk di tempat sesuai amanat UUD 1945

Baca Juga  Pj. Gubernur Lampung Dorong Universitas Lampung Untuk Menjadi Pelopor Generasi Unggul

5. Tidak ada kerugian negara yang terjadi karena seluruh bantuan sudah di terima oleh yang berhak dan rumahnya sudah menjadi Rumah yang layak huni sesuai tujuan BSMS

6. Adapun kekurangan berkas administrasi pelaporan, sudah dilengkapi sesuai permintaan BPK.

Demikian tanggapan ini, semoga dapat di maklumi. Diketahui Pemerintah Provinsi Lampung memberikan bantuan soal bedah rumah kepada 632 keluarga penerima manfaat Bantuan Stimulan Mahan Sejahtera (BSMS) tahun 2023 untuk 13 kabupaten/kota. (Tam)

 

 

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

BALAK Bakal Laporkan Dugaan KKN Bappenda Lampung ke Kejati

Bandar Lampung

Kasus Dugaan Dana Hibah KONI, Kejati Terus Lakukan Pemeriksaan Saksi

Bandar Lampung

Pansus DPRD Bandar Lampung Bahas Raperda Perlindungan Disabilitas

Bandar Lampung

KWRI Bandar Lampung Apresiasi Gelaran Pandawa Cup 2 Tahun 2022

Bandar Lampung

Cara Crivisaya Ganjar Tingkatkan Perekonomian Warga Prasejahtera di Bandar Lampung

Bandar Lampung

Pemkot Bandar Serahkan Hasil Laporan Rakerda Pertanggungjawaban APBD pada Rapat Paripurna DPRD Bandar Lampung

Bandar Lampung

Ardi Oksandi Putra Lampung Yang Kini Sukses Menjadi Pengusaha Muda di usia 18 tahun.

Bandar Lampung

Lapor Pak Gubernur!Panitia Baksos Diduga Terima Perlakukan Tidak Menyenangkan Oknum Pejabat Disdik