Home / Bandar Lampung

Senin, 30 September 2024 - 21:18 WIB

Pj. Gubernur Lampung Samsudin Akan Tinjau Pelayanan Publik di Pringsewu dan Tanggamus

 

Bandar Lampung – Pemerintah Provinsi Lampung menggelar rapat persiapan kunjungan kerja Pj. Gubernur Lampung Samsudin ke Kabupaten Pringsewu dan Tanggamus, yang dijadwalkan pada 3-4 Oktober 2024.

Rapat dipimpin Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Provinsi Lampung M. Firsada di Ruang Rapat Sakai Sambayan, Kantor Gubernur, Bandar Lampung, Senin (30/9/2024).

Rapat tersebut turut dihadiri Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung atau yang mewakili, dan Pejabat Pemkab Pringsewu dan jajaran Pemkab Tanggamus.

Firsada menuturkan bahwa Pj. Gubernur Samsudin sudah melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tulang Bawang Barat, Tulang Bawang, Mesuji, Lampung Timur, Lampung Barat dan Pesisir Barat.

“Dan esok lusa Pj. Gubernur Samsudin dijadwalkan akan melakukan kunjungan ke Kabupaten Pringsewu dan Kabupaten Tanggamus,” ujar Firsada.

Baca Juga  DPRD Bandar Lampung Dorong Pengadaan Alat Uji KIR 

Firsada menuturkan bahwa adapun objek-objek yang akan dikunjungi dan menjadi perhatian Bapak Pj. Gubernur, yakni terkait dengan inflasi, bagaimana Pemerintah memonitor harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar. “Kemudian terkait stunting, bagaimana pelayanan di posyandu dan puskesmas itu bisa berjalan dengan baik,” ujarnya.

Menurut Firsada, dua hal ini yang menjadi fokus utama Pj. Gubernur, disamping terkait kemiskinan dan pelayanan publik.

Dalam rencana kunjungan itu juga, Pj. Gubernur akan melakukan Briefing Netralitas ASN, dan penyerahan sejumlah bantuan.
“Oleh karena itu, jajaran Pemkab Pringsewu dan Tanggamus harus menyiapkan rencana kunjungan ini dengan sebaik mungkin,” ujar Firsada.(Rls)

 

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

KWRI Bandar Lampung Akan Gelar Festival Sepak Bola U12 dan U13 Tingkat Nasional Piala Kapolda  

Bandar Lampung

Lurah Tanjung Karang Barat Diduga Halangi Kaling Sukajawa 1 Perpanjang SK, Ada Apa?

Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Dukung Inisiatif Pembangunan Wisata Religi di Rajabasa

Bandar Lampung

Pj. Gubernur Lampung Tinjau Pasar Murah, Upaya Pengendalian Inflasi dan Ketersediaan Bahan Pokok untuk Masyarakat

Bandar Lampung

Pj. Gubernur Samsudin Dorong Generasi Muda Mandiri Hadapi Tantangan Global

Bandar Lampung

Gamapela Bakal Laporkan Dugaan Markup Dua Proyek Disdik Tanggamus ke Kejati

Bandar Lampung

Iwan Gunawan Raih Urutan Tertinggi Rapat Pleno JPTP Sekda Bandar Lampung

Bandar Lampung

Yusdianto: Semoga Polisi Bisa Tuntaskan Kasus Hoax FN