Home / Bandar Lampung

Senin, 23 September 2024 - 21:24 WIB

Pj. Gubernur Lampung Dorong Universitas Lampung Untuk Menjadi Pelopor Generasi Unggul

 

Bandar Lampung – Pj. Gubernur Lampung Samsudin mendorong Universitas Lampung memperkuat posisinya sebagai institusi yang “be strong” dalam kualitas akademik, riset, dan inovasi, serta berkontribusi bagi masyarakat.

Hal itu disampaikan
Pj. Gubernur Samsudin pada Acara Rapat Luar Biasa Senat Dalam Rangka Dies Natalis ke-59 Universitas Lampung, yang berlangsung di GSG Universitas Lampung, Bandar Lampung, Senin (23/9/2024).

Menurutnya, dalam era globalisasi dan transformasi digital yang semakin pesat, tantangan dan peluang yang dihadapi perguruan tinggi semakin kompleks.

“Sebagai Center of Excellence, Universitas Lampung harus menjadi pelopor dalam mencetak generasi muda yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga memiliki karakter yang kokoh, integritas tinggi, dan jiwa kepemimpinan yang tangguh baik di kancah internasional maupun Nasional,” ujar Samsudin.

Baca Juga  Pemkot Bandar Serahkan Hasil Laporan Rakerda Pertanggungjawaban APBD pada Rapat Paripurna DPRD Bandar Lampung

Atas nama Pemerintah Provinsi Lampung, Pj. Gubernur Samsudin, mengucapkan selamat Dies Natalis ke-59 kepada seluruh keluarga besar Universitas Lampung. Semoga Unila terus berjaya, tumbuh semakin kuat, dan memberikan kontribusi terbaik bagi kemajuan bangsa dan negara, khususnya Provinsi Lampung.

“Saya pertama kali masuk gedung ini pada tahun 1988 mulai masuk ke gedung ini belum secantik seperti ini dan baru jadi. Saat itu saya juga merupakan bagian dari mahasiswa Unila yang sekitarnya masih penuh dengan pohon-pohon kebun-kebun, sekarang sudah luar biasa cantik dan semoga ini menjadi kenangan terindah bagi saya yang sudah mengenyam belajar di Unila yang kita cintai ini,” ujar Pj. Gubernur Samsudin.(Rls)

Baca Juga  DPRD Bandar Lampung Rekomendasikan Pemkot Tutup Operasional Gudang Dermala

 

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Jalan Pulau Singkep Diperbaiki, Terimakasih Bunda Eva dan Dinas PU Bandar Lampung

Bandar Lampung

Gubernur Dukung Atlet Senam Kreasi Perwosi Lampung Raih Prestasi di Piala Ibu Negara RI 2024

Bandar Lampung

Didampingi 10 Pengacara, Sekum InfoSOS Beri Keterangan di Polda Terkait Dugaan Berita Bohong Feni

Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Anggarkan Rp11,7 Miliar Gaji Dua Bulan Guru PPPK

Bandar Lampung

DPRD Sesalkan Heboh Pegawai Disnaker Diduga Jadi Oknum Koordinator Parkir Liar

Bandar Lampung

DPRD Minta Pemkot Bandar Lampung Tindak Tegas Stockpile Batubara Ilegal

Uncategorized

DPRD Bandar Lampung Sebut Chandra Supermarket Sering Tak Ada Tim Gugus Tugas

Bandar Lampung

Gaji Guru Honorer Tak Kunjung Cair, PHGM Mengadu ke DPRD Bandar Lampung