Home / Bandar Lampung

Sabtu, 5 Juni 2021 - 22:00 WIB

Anggota DPRD Lampung Kostiana Gelar Sosperda Ideologi Pancasila

Bandar Lampung-teknologi dan kemajuan zaman membuat nilai-nilai Pancasila mulai terkikis di tengah para anak muda.

Hal ini ditegaskan Anggota DPRD Provinsi Lampung Dapil 1 Kota Bandar Lampung Kostiana saat mensosialisasikan Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan di Kedaton, Jumat (4/6) pagi.

“Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, banyak membawa perubahan. Salah satunya, banyak nilai-nilai Pancasila yang saat ini mulai sedikit demi sedikit terkikis,” ucap Anggota Komisi IV DPRD Lampung ini.

Kostiana mengatakan, kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pembinaan kepada masyarakat khususnya generasi muda bangsa, terlebih saat ini masih dalam momen harlah Pancasila 1 Juni 2021.

“Pembinaan Ideologi Pancasila dan Wawasan Kebangsaan yang diberikan kepada masyarakat khususnya generasi muda bangsa diharapkan dapat menumbuhkan kembali nilai-nilai Pancasila kepada anak-anak generasi muda bangsa,” ujarnya.

Baca Juga  Tidak Kantongi Izin, DPRD Bandar Lampung Minta Pemkot Tutup Usaha Thanos KTV

Momen hari lahir Pancasila yang baru saja diperingati oleh seluruh rakyat Indonesia, dimaknai untuk mengingat kembali perjuangan pahlawan dan rakyat Indonesia terdahulu dalam meraih kemerdekaan dari tangan penjajah. Tentu sangat ironi jika saat ini kita sebagai warga negara Indonesia, tidak mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif.(*)

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Pemprov Siap Benahi RSUD Abdul Moeloek Usai Dapat Kritikan Warga

Bandar Lampung

Wartawan dan LSM Gamapela Gelar Baksos Bagi Sembako

Bandar Lampung

Nah lho, Komis I DPRD Bandar Lampung Pertanyakan Legal Standing PT. AMM

Bandar Lampung

Aliansi Warga Bandar Lampung Sebut Sosok Brigjen Pol Pur M Ikhsan Layak Maju Pilwakot

Bandar Lampung

Dewan Minta Restoran Gunakan Aplikasi PeduliLindungi

Bandar Lampung

PTRTU Diharapkan Jadi Wadah Teknisi yang Berkompeten dan Profesional

Bandar Lampung

Pemprov Lampung Dorong Kolaborasi Dunia Usaha dan Masyarakat melalui Perda CSR

Bandar Lampung

PJ Gubernur Lampung Dukung Kesiapan Polda Lampung Amankan Pilkada 2024