Home / Bandar Lampung

Minggu, 2 Oktober 2022 - 18:11 WIB

Diduga Lemahnya Pengawasan Dinas PU, Proyek Perbaikan Jalan Pahlawan di Kedaton Dinilai Asal Jadi

 

Bandar Lampung -Aliansi Masyarakat Lampung (AML) menyoroti proyek pemeliharaan jalan lingkungan di kota Bandar Lampung tepatnya di jalan pahlawan, kecamatan Kedaton.
Pasalnya, jalan yang dikerjalan oleh rekanan bernama CV. DUA SULTAN yang beralamat di jalan Way Sekampung, Pahoman itu terlihat dikerjakan asal jadi.
Dari pantuan, pengerjaan proyek dengan anggaran Rp 1,4 Miliar dengan pengerjaan dengan panjan jalan 1,4 Kilometer itu pengaspalan nya sudah hancur, padahal baru dikerjakan.
Yanto, salah satu warga setempat meminta, Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung harus bertindak dalam pengerjaan jalan tersebut.


“Perbaikan ini hanya membuang anggaran saja. Padahal Pemkot Bandar Lampung saat ini dalam krisis keuangan, harusnya proyek jalan ini tidak dikerjakan dengan asal-asalan,”kata dia, Minggu (02/10/2022).
Ia pun menyarankan agar Dinas terkait yakni Dinas PU Bandar Lampung harus teliti lagi dalam memilih rekanan dalam pengerjaan suatu kegiatan.

Baca Juga  Ratusan Buruh Bakal Gelar Unjuk Rasa di Kantor Gubernur


“Sehingga pengerjaan tidak sia-sia, dan tidak ada dana perbaikan yang memboroskan anggaran,”ucapnya.
Tak hanya warga, LSM Aliansi Masyarakat Lampung (AML) juga menyoroti masalah ini. Ketua AML, Sunawardi mengatakan, pihaknya akan melaporkan rekanan dan Dinas PU ke penegak hukum, karena ada potensi kerugian negara dalam proyek ini.
“Kami akan laporkan hal ini ke penegak hukum,”ucapnya.


Ia pun menyayangkan pengawasan Dinas PU yang kurang dalam pengerjaan proyek ini.
“Pengawasan proyek ini sangat kurang, sehingga pekerjaan yang harusnya bagus ini menjadi berantakan,”tandasnya.(Tm)

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Dukung Pemkot Tutup Tempat Hiburan Malam Selama Ramadhan

Bandar Lampung

Disdik Balam dan K3S Ditantang Buka-bukaan Terkait Pungli Rp 250 Ribu dan Papan Bunga Kegiatan Apeksi

Bandar Lampung

Duo Advokat Senior Kader HMI Dukung Wim Badri Jadi Ketua Peradi

Bandar Lampung

Wakil Ketua DPRD Ungkap Ibadah Puasa Merupakan Pengamalan Sila Pancasila

Bandar Lampung

PJ Gubernur Lampung Lepas Khalifah Provinsi untuk Ikuti MTQ Tingkat Nasional

Bandar Lampung

DPRD Bandar Lampung Minta Akses Jalan Keluar Masuk Pasar Tamin  Dirapihkan

Bandar Lampung

Jabatan Kepala Kanwil Kemenag Lampung Layak Dicopot 

Bandar Lampung

Iwan Gunawan Raih Urutan Tertinggi Rapat Pleno JPTP Sekda Bandar Lampung