Home / Bandar Lampung

Senin, 26 Februari 2024 - 17:29 WIB

Wakil Ketua DPRD Bandar Lampung Aep Saripudin Sambangi Warga Korban Banjir

 

Bandar Lampung- Curah hujan tinggi yang mengguyur Bandar Lampung dua hari terakhir, Sabtu dan Minggu, 24-25 Februari 2024, menyebabkan beberapa titik di kota ini banjir.

Berempati terhadap warga yang menjadi korban banjir, Wakil Ketua DPRD Kota Bandar Lampung Aep Saripudin mendatangi warga di beberapa titik terjadi banjir, yaitu Kelurahan Jagabaya 1, Kelurahan Labuhan Ratu, Kelurahan Penengahan, dan Kelurahan Kedaton, Senin (26/2).

Aep hadir bertemu dan memberikan dorongan semangat serta sedikit memberikan bantuan kepada warga yang terdampak banjir di Kota Bandar Lampung.

“Yang saya lakukan ini adalah sebagian hal kecil, tapi setidaknya bisa memberi manfaat kepada korban banjir,” kata Aep.

Baca Juga  Edison Hadjar Harap Pengamalan Nilai Pancasila Ditetapkan di Lingkungan Sekitar

Dalam hal penanganan bencana banjir, Aep berharap kepada Pemerintah Kota Bandar Lampung untuk serius dalam menangani dan memberikan solusi untuk menyelesaikannya.

Selain itu, pemerintah diharapkan juga dapat memberikan bantuan secara langsung kepada korban banjir sehingga bisa meringankan beban masalah yang didapatkan.

“Kepada seluruh elemen masyarakat, baik dari jajaran pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat, mari bahu-membahu untuk bekerja sama menangani permasalahan banjir di Kota Bandar Lampung,” ujar Aep.(Rls)

Share :

Baca Juga

Bandar Lampung

Penyebab Banjir di Kelurahan Olok Gading, Wali Kota Panggil Pengembang Citra Garden

Bandar Lampung

AR Suparno :Sosialisasikan Ideologi Pancasila

Bandar Lampung

Pimred Berjayanews.com Jani Wirsah Sabet Emas di SIWO PWI

Bandar Lampung

Pj. Gubernur Lampung: Komitmen Meningkatkan Peternakan dan Cegah Rabies di World Rabies Day 2024

Bandar Lampung

Cegah Kriminalitas dan Kecelakaan, DPRD Himbau PLN Jangan Padamkan PJU

Bandar Lampung

Meriahkan Lomba Gerak Jalan, Pandawa Lampung Turunkan Satgas dan Srikandi

Bandar Lampung

Amdal dan Andalalin Belum Sesuai, DPRD Minta Grand Mercure Lampung Jangan Beroperasi

Bandar Lampung

Wiyadi Minta Pemkot dan DPRD Tangani Masalah Pungli Sekolah